Heboh Terlibat Bisnis Tes PCR, Jokowi Didesak Reshuffle Luhut dan Erick Thohir

SuaraSumbar.id -?Mantan Direktur Publikasi dan Pendidikan Publik YLBHI, Agustinus Edy Kristianto mendesak Presiden?Joko Widodo?(Jokowi) mereshuffle kabinet, khususnya Menko Maritim dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan dan Menteri BUMN Erick Thohir. Menurut Agus, Luhut dan Erick diduga terlibat dalam konflik kepentingan antara?bisnis tes PCR?di PT Genomik Solidaritas Indonesia (GSI) kebijakan pemerintah terkait penanganan Covid-19.

Eks Direktur YLBHI Desak BPK dan KPK Periksa Dugaan Bisnis Tes PCR Luhut dan Erick Thohir

Suara.com – Mantan Direktur Publikasi dan Pendidikan Publik YLBHI Agustinus Edy Kristianto mendesak pemerintah melakukan audit terhadap penyelenggaraan tes Covid-19 di Indonesia. Agus menyebut Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Badan Pemeriksa Keuangan (BPK), Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU), untuk segera bergerak memeriksa sejumlah bisnis tes Covid-19.

Epidemiolog: Penerapan PCR untuk Perjalanan Timbulkan Masalah Baru

Jakarta, IDN Times?- Epidemiolog Griffith University Australia, Dicky Budiman, menilai penerapan syarat?Reverse Transcription Polymerase Chain Reaction (RT-PCR) untuk perjalanan bukan sesuatu yang darurat. Ia menilai aturan tersebut malah menimbulkan masalah baru. “Jadi penempatan strategi testing PCR ini bukan menyelesaikan masalah, tetapi menimbulkan masalah baru,” ujar Dicky dalam live Instagram LaporCovid-19, Selasa (2/11/2021).

Epidemiolog: Tes PCR Strategi Urgent di Dalam Negeri untuk Syarat Transportasi

Merdeka.com – Dalam waktu singkat, pemerintah beberapa kali mengubah harga dan syarat wajib tes Covid-19 untuk perjalanan saat ini. Dari situ mulai muncul polemik saat penumpang pesawat diwajibkan tes polymerase chain reaction (PCR), sementara moda transportasi lain tidak. Ditambah lagi terkait dengan harga tes PCR yang masih terbilang tinggi.